Kendari, Jaringansultra.com – Proyek pembangunan jalan Inner Ring Road atau jalan kembar di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) terus dikerjakan dan akan digunakan pada awal tahun 2024.
Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas PUPR Kota Kendari, Abdul Malik mengatakan, bahwa untuk saat ini, masih dalam proses tahap pelaksanaan pekerjaan.
“Kita usahakan tahun ini pekerjaan jalan Inner Ring Road atau jalan kembar sudah bisa terselesaikan,” ucap Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kota Kendari, Abdul Malik saat ditemui di ruangannya, Selasa 26 September 2023.
“Yang jelas kalau cuaca bagus cepat dikerjakan, karena biasa cuaca tidak bagus menjadi penghambat pekerjaan jalan tersebut,” tambahnya.
Ia menyebut, pekerjaan jalan Inner Ring Road di Kota Kendari akan digunakan pada awal tahun 2024.
“Jadi tujuan pembangunan jalan Inner Ring Road atau jalan kembar ini bisa menguraikan kemacetan dalam Kota Kendari,” pungkasnya.
Perlu diketahui, pembangunan Inner Ring Road atau jalan kembar kali kadia menggunakan anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) sebesar Rp. 204 Milyar dengan panjang 4,1 kilometer.
Reporter : Asep
Editor : Ridho




























