Raha, Jaringansultra.com – Menjelang pesta demokrasi, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Muna menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Forkopimda dalam manjaga netralitas ASN dan Non ASN dalam menghadapi Pemilu 2024, yang bertempat di Aula Kantor Bupati Muna, Rabu 13 Desember 2023.
Rapat Koordinasi yang dipimpin langsung Plt. Bupati Muna Drs. H. Bachrun, dirangkaikan dengan penandatanganan naskah perjanjian hibah daerah dan penandatanganan netralitas ASN dan Non ASN dalam mendukung pemilu damai Tahun 2024.
Plt. Bupati Muna, Drs. Bachrun, menjelaskan, bahwa ASN tidak pernah dilarang untuk ikut serta dalam pesta demokrasi, yang tidak diperbolehkan yakni saat ikut berkampanye dan kegiatan yang menimbulkan pelanggaran Pemilu 2024.
“Sering kali saya katakan, agar tetap menjaga Netralitas dari Pemilu sampai Pilkada 2024,” ungkapnya.
Dalam pesta demokrasi, kata Bachrun, semua harus saling menghargai dan berhak memilih dan menentukan pilihan. Sehingga, dirinya meminta semua pihak untuk menjadi pemilih yang cerdas, tak menimbulkan permusuhan dan perkelahian.
“Jangan pernah putus tali silaturahmi hanya karena berbeda pilihan,” harapnya.
Sementara itu, Sekda Muna, Eddy Uga menjelaskan, bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tetap menghindari pelanggaran-pelanggaran yang berkaitan dengan pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang.
“Saya menghimbau kepada seluruh ASN agar selalu bijak dalam menanggapi segala bentuk Hoax dan menjaga lisan serta tulisan baik itu di Medsos yang berkaitan dengan Pemilu 2024,” tandasnya.
Reporter: Ebit Vernanda
Editor : Ridho




























