Raha, Jaringansultra.com – Bakal calon Bupati Muna, Bachrun Labuta terus mematangkan persiapan jelang pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) mendatang.
Sebagai salah satu syarat pendaftaran Bachrun didampingi Lieson Officernya (LO) melakukan tek urine (Bebas Narkoba) di Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) Muna, Senin, 19 Agustus 2024.
Bachrun Labuta mengatakan bahwa dirinya tengah mempersiapkan segala sesuatu berkaitan kelengkapan administrasi sebagai syarat untuk pendaftaran di KPU Nanti.
“Hari ini saya melakukan Tes Urine di BNN Muna sebagai syarat administrasi untuk mendaftar di KPU sebagai calon bupati Muna dan sudah selesai,” ungkapnya.
Sementara, Kepala BNN Muna Muhammad Ridwan Zain menyampaikan, Bachrun sudah diambil urinenya dan sudah dilakukan pemeriksaan.
“Hasilnya langsung keluar hari ini juga dan pak Bachrun negatif,” ucapnya.
Dia menuturkan, pendaftaran mulai tes urine bakal calon Kepala Daerah di buka mulai pada minggu, 18 Agustus 2024 sampai dengan waktu yang ditetapkan oleh KPU batas pendaftaran.
“Kita menyesuaikan dengan jadwal tahapan dari KPU, dan pemeriksaan narkoba sebagai syarat untuk mendaftar di Pilkada,” tuturnya.
Menurut Ridwan, nanti BNN Muna akan keluarkan surat keterangan hasil pemeriksaan narkotika untuk dibawah ke KPU sebagai salah satu syarat pendaftaran.
“Kita hanya menyajikan pelayanan untuk narkotika saja, tetapi hal yang lain, itu kewenangan KPU. Kita hanya tes urine saja,” tandasnya.
Reporter : Ebit Vernanda
Editor : Ridho




























