Warga Kota Kendari Digegerkan Penemuan Jasad Pria di Selokan

52
Jasad seorang pria ditemukan meninggal dunia di selokan Kecamatan Poasia, Kota Kendari, pada Senin 13 Januari 2025.

Kendari, Jaringansultra.com – Warga Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), digemparkan dengan penemuan jasad seorang pria dalam kondisi sudah meninggal dunia, Senin 13 Januari 2025.

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Poasia, AKP Jumiran membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan, korban merupakan orang tua yang berusia sekitar 70 tahun.

“Iya benar, korban ditemukan sekitar pukul 20.30 WITa di selokan,” kata AKP Jumiran lewst via whatssapnya, Selasa 14 Januari 2025.

Ia juga belum mengetahui kronologis penemuan pria tersebut. Saat ini jasad korban sudah dibawa ke Bhayangkara Kendari.

Reporter : Asep

Editor : Ridho

Facebook Comments Box
Iklan