Mahasiswa UHO Ditemukan Meninggal Dunia di Asrama Bidik Misi

42
Mahasiswa Aktif Uho ditemukan tewas diasrama Bidikmisi Putra 2

Kendari, Jaringansultra.com – Mahasiswa Jurusan Teknik Geologi ditemukan tewas di asrama Bidikmisi/putra 2 Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari di Kelurahan Kambu, Rabu 21 Juni 2023

Korban didapati sudah tidak bernyawa sekitar pukul 12.00 WITa. Menurut keterangan salah satu rekan korban Faldi, dirinya hendak mendatangi Rey (sapaan akrab korban) untuk meminjam uang

Saat sampai di kamar korban memangil Rey. Namun tak kunjung menyahut, ketika ia membuka pintu belakang dirinya mencium bau dan melihat korban dalam keadaan terbaring dengan posisi telungkup

“Pas saya mau buka pintu, saya cium bau, saya liat Rey telungkup, terus saya panggil teman-temanku kita datangmi sama-sama disini,” ungkapnya.

Di tempat yang sama Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi mengatakan, mayat korban akan di bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk pemeriksaan lebih lanjut

Dalam penyelidikan awal pihaknya belum menemukan tanda-tanda kekerasan pasalnya kondisi korban dalam keadaan telungkup saat ditemukan

“Tanda tanda kekerasan dari luar kami belum temukan, kita tunggu pihak RS Bhayangkara untuk kemudian dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tutupnya.

Korban MR (20) diketahui mahasiswa asal Desa Bira, Kabupaten Buton Utara yang sedang menempuh pendidikan di Universitas Halu Oleo (UHO).

Reporter : Gino
Editor : Ridho

Facebook Comments Box
Iklan