Wali Kota Kendari Resmikan Maimo Cafe and Bistro

45
Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran meresmikan Maimo Cafe and Bistro yang berada di Jalan Sao-sao, Kecamatan Kadia, Kota Kendari.

Kendari, Jaringansultra.com – Wali Kota Kendari de. Hj. Siska Karina Imran, meresmikan Maimo Cafe and Bistro yang terletak di Jalan Sao-Sao, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, pada Jumat, 15 Agustus 2025.

Peresmian ini ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng bersama dengan owner Cafe and Bistro.

Dalam sambutannya, Wali Kota Kendari Siska Karina Imran menyampaikan apresiasi tinggi atas kehadiran Maimo Cafe & Bistro yang disebutnya sebagai tempat berkelas milik putra daerah.

“Ini merupakan suatu kebanggaan kita semua, bukan hanya pemerintah tetapi juga seluruh masyarakat Kota Kendari. Tempat ini bukan hanya indah secara tampilan, tetapi juga inklusif bagi semua kalangan,” ujarnya dengan antusias.

Siska juga menyoroti sisi ekonomis dari Maimo Cafe, yang diklaim memiliki harga relevan dan terjangkau oleh berbagai lapisan masyarakat.

Menurutnya, keberadaan tempat seperti ini penting untuk menumbuhkan semangat wirausaha lokal serta memperluas akses masyarakat terhadap ruang publik yang nyaman dan modern.

Tak hanya berhenti pada aspek gaya hidup, Wali Kota Kendari menegaskan bahwa Maimo Cafe & Bistro juga memiliki potensi besar dalam mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD). Ia menyebut sektor hotel dan restoran sebagai salah satu tulang punggung pendapatan Kota Kendari.

“Dengan hadirnya Maimo ini, tentu akan mendorong peningkatan PAD. Apalagi saat ini kita sudah masuk triwulan ketiga, dan realisasi PAD kita sudah mencapai sekitar 57%,” jelasnya.

Lebih lanjut, Wali Kota memberikan ucapan selamat secara khusus kepada pemilik Maimo Cafe, yakni Rohim beserta keluarga. Ia berharap usaha ini tak hanya membawa berkah bagi keluarga pemilik, tetapi juga bagi masyarakat luas serta kota Kendari secara keseluruhan.

“Semoga tempat usaha ini menjadi berkah, bukan hanya untuk Abang Rohim dan Ibu serta keluarga, tetapi juga seluruh masyarakat Kota Kendari dan terkhusus untuk daerah tercinta kita, Kota Kendari,” tutur Wali Kota.

Reporter : Asep

Facebook Comments Box
Iklan