Pengurus PWI Butur Periode 2023-2026 Resmi Dikukuhkan

57
Foto bersama pengurus PWI Butur dengan Ketua PWI Sultra, Sarjono.

Buranga, Jaringansultra.com – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Tenggara (Sultra), Sarjono resmi mengukuhkan pengurus PWI perwakilan Kabupaten Buton Utara (Butur) periode 2023-2026.

Acara pengukuhan ini dihadiri Bupati Butur yang diwaliki oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, La Nita yang diselenggarakan di Aula Bappeda, pada Sabtu 30 Desember 2023.

Ketua PWI Sultra, Sarjono menjelaskan, bahwa PWI lahir Tahun 1946 di Solo. Esensi pembentukan PWI di daerah-daerah berlandaskan organisasi PWI itu sendiri dengan tujuan mendekatkan pelayanan organisasi kepada anggota PWI yang bertugas di daerah, berkolaborasi dan bersinergi dengan semua stakeholders untuk membawa daerah yang lebih baik dari sisi informasi yang sehat.

“Tantangan pers selama ini semakin serius, semua orang bisa saja berpraktek menyebarkan informasi dengan berbagai peralatan yang semakin hari semakin hebat. Apakah pers menyerah dengan kondisi semua ini, saya kira tidak. Pers harus menjadi kualiti kontrol dari informasi yang beredar di masyarakat dengan memberikan edukasi bahwa kalau mencari berita yang benar adalah informasi dari media arus utama. Jangan kita menyerah dengan media-media yang belum tentu dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” ucap Ketua PWI Sultra ini.

Sementara itu, Bupati Buton Utara dalam sambutannya yang diwakili La Nita menyampaikan, bahwa kegiatan pengukuhan PWI ini membawa misi dan tujuan yang mulia demi terwujudnya kehidupan pers yang merdeka, profesional, bermartabat dan beradab serta terpenuhinya hak publik memperoleh informasi yang tepat, akurat dan benar.

“Kami juga mengajak seluruh insan pers yang berada di Kabupaten Buton Utara, agar senantiasa memupuk kesadaran dan komitmen wartawan Indonesia untuk berperan serta dalam pembangunan bangsa dan negara sekaligus meningkatkan ketaatan wartawan pada kode etik jurnalistik, demi citra, kredibilitas dan integritas wartawan dan PWI,” ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, terbentuknya organisasi PWI sangat penting untuk menjamin bahwa wartawan yang berada di bawah naungan PWI adalah wartawan yang profesional dan benar-benar memahami kode etik jurnalistik, sehingga wartawan yang tergabung dengan wadah organisasi PWI benar-benar kompeten dan profesional serta dilindungi Undang-Undang dan Dewan Pers.

“Kehadiran PWI hendaknya mengambil peran dalam memberikan edukasi serta pembinaan kepada wartawan sehingga mereka memahami tentang aturan UU Pers dan kode etik jurnalistik untuk kemudian menyuguhkan dan menyajikan informasi yang cerdas, berisi, dan mendidik dalam menyongsong industri disrupsi dan era milenial,” tuturnya.

“Eksistensi PWI Perwakilan Kabupaten Buton Utara harus kita upayakan sebagai perekat dan pemersatu insan pers, mengingat media merupakan mitra pemerintah dan sebagai modal dalam membangun Buton Utara yang kita cintai ini,” tambahnya.

Oleh karena itu, kata dia media berperan membantu pemerintah mensosialisasikan program-programnya kepada masyarakat, mengkomunikasikan kritik dan masukan masyarakat kepada pemerintah, penyeimbang berita, sehingga tidak terjadi kerancuan, mensinkronkan program-programnya dengan program pemerintah dan meningkatkan kinerja aparatur melalui informasi akurat dalam meningkatkan pelayanan publik.

Perlu diketahui, komposisi pengurus terpilih berjumlah 30 orang, dengan Ketua Islahuddin, Sekretaris Darso dan Bendahara Darmawan.

Reporter : Asep

Editor : Ridho

 

Facebook Comments Box
Iklan